Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Elon Musk Sebut akan Ada 2 Jenis Akun Premium X, Apa Bedanya?

Saliki Dwi Saputra , Jurnalis-Minggu, 22 Oktober 2023 |14:19 WIB
Elon Musk Sebut akan Ada 2 Jenis Akun Premium X, Apa Bedanya?
X akan tawarkan dua akun Premium (Foto: Reuters)
A
A
A

JAKARTA - Pemilik X, -dulunya Twitter, Elon Musk mengonfirmasi bahwa platform tersebut akan menawarkan dua akun premium bagi pelanggannya.

Diberitakan sebelumnya jika bos Space X dan Tesla tersebut juga memastikan bahwa pengguna baru X harus membayar biaya sebesar 1 dolar AS atau sekitar Rp15 ribuan untuk mencegah banyaknya akun bot.

Terbaru, Musk menyebut jika X akan segera meluncurkan dua varian akun premium dengan harga yang berbeda. Pertama dikenalkan dengan biaya bulanan 8 dolar AS (Rp130 ribuan) per bulan, sementara satunya ditawarkan dengan harga lebih mahal.

"Dua tingkatan baru langganan X Premium akan segera diluncurkan," tulis Elon Musk di X, Jumat (20/10/2023). 

"Yang satu [ditawarkan] harga lebih rendah dengan semua fitur [premium], tetapi tidak ada pengurangan iklan, sementara satunya akan lebih mahal, tetapi bebas iklan sama sekali." sambungnya. 

Diketahui akun X Premium sebelumnya masih menampilkan sedikit iklan dibandingan akun biasa. Hal ini pun sempat mendapatkan kecaman dari pengguna X.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement