BEIJING - Harga mobil listrik biasanya sangat mahal. Itu menjadi alasan kenapa mobil listrik terkadang masih jarang terlihat di jalan raya.
Tetapi, hal tersebut tampaknya akan berubah. Produsen asal China berani menawarkan mobil listrik dengan harga hanya Rp13 jutaan, lebih murah dari Honda Scoopy.
Dilansir dari Autoevolution, Selasa (14/7/2020), mobil bernama Changli Nemeca ini bisa dipesan oleh konsumen di seluruh dunia dengan memanfaatkan platform e-commerce.

Changli memiliki beberapa pilihan tipe. Paling standar dibanderol USD930 dolar atau setara Rp13 jutaan dengan berbekal baterai yang sanggup menjelajah sekitar 40-100 km dalam satu kali pengisian daya.