DIVISI komputasi awan Google baru saja membeli perusahaan rintisan keamanan siber asal Israel, Siemplify untuk memperkuat sistem keamanan mereka.
Sumber dari Reuters, dikutip Rabu, mengatakan Google membayar tunai akuisisi ini senilai 500 juta dolar Amerika Serikat.
Siemplify dipimpin CEO Amos Stern, mereka bergerak dalam bidang orketrasi keamanan, solusi otomasi dan respons.
Perusahaan rintisan ini berhasil menggalang dana 58 juta dolar AS dari investor, antara lain G20 Ventures dan 83North.