JAKARTA - Beberapa pekan lalu, BYD telah meluncurkan salah satu kendaraan terbarunya, yang dinamakan dengan YangWang U8.
Mobil ini usung model SUV dengan andalkan elektrifikasi murni. Tak hanya itu, eksterior mobil ini sangat mewah dan menantang sama halnya dengan Range Rover atau Mercedes G-Class.

Intip Spesifikasi Luxeed S7, Mobil Listrik Buatan Huawei dan Chery
Terdapat beberapa fitur yang membuat mobil ini terlihat lebih spesial dibandingkan dengan SUV listrik lainnya. YangWang U8 dapat mengapung dan mengarungi air ketika dalam keadaan darurat.
Dilansir dari Carscoops, Kamis (25/9/2023), YangWang U8 menggunakan gabungan dari empat motor listrik. Dengan mesin tersebut, mobil ini memiliki tenaga sebesar 1.184 hp (880 kW / 1.196 ps).
Masing-masing roda di mobil ini memiliki motornya tersendiri, sehingga setiap roda dapat berbelok ke arah yang berbeda. Dengan begitu, SUV ini diklaim bisa berputar di tempat.