Pembalap dengan panggilan Adel itu, turun dengan tipe CRF250 R yakni produk yang sepenuhnya dirancang untuk kebutuhan motocross. Produk ini sendiri belum masuk dalam lini jual AHM di Indonesia. Sejumlah penyesuaian melalui pengaturan spesifikasi komponen, menjadikan tunggangan Adel berada di tingkat yang jauh berbeda dengan produk untuk konsumen.

Rizky sendiri menyebut pihaknya akan mencoba membangun serta mengarahkan animo penggemar balap jalanan aspal dan lintasan tanah sama pentingnya. “Antusiasme publik jelas berbeda. Tidak dapat dikatakan ada persaingan tertentu dan harapannya melihat mereka dapat berkembang secara bersamaan,” kata pria berkacamata itu.
(Mufrod)