Kerja Sama dengan Malaysia, Kawasaki Siapkan Motor Bebek Bermesin Buas

Muhamad Fadli Ramadan, Jurnalis
Selasa 02 Mei 2023 22:07 WIB
Ilustrasi. (Foto: rideapart)
Share :

JAKARTA – Terkenal sebagai brand motor yang punya reputasi bagus di kelas motor sport tak menghalangi Kawasaki merambah pasar motor bebek. Sebenarnya, pabrikan motor asal Jepang ini bukan pemain baru di pasar motor bebek.

Pecinta motor klasik pasti kenal dengan motor bebek merek Kaze. Motor tersebut adalah salah satu produk motor bebek dari Kawasaki yang cukup diminati masyarakat karena masyarakat tidak ragu dengan performa motor ini.

Seolah ingin mengulang kesuksesan di masa silam, Kawasaki kembali mengutarakan niatnya untuk kembali bermain di segmen motor bebek yang dibekali mesin berperforma buas.

Kawasaki tentu tak ingin reputasinya anjlok lantaran mengeluarkan motor bebek yang standar. Sebagai merek yang kondang dengan line up motor sport buas, tentu berdampak pada produk motor bebek yang akan diproduksi.

Terlebih lagi saat ini pasar motor bebek, khususnya di Asia, sedang menurun drastis. Saat ini sedang ramai motor bebek berkapasitas 150 cc di beberapa negara di ASEAN. Perluasan pasar ini dilakukan Kawasaki untuk menjaring konsumen yang lebih luas.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya