Setiap produsen memberikan colokan yang sesuai dengan standar Indonesia, sehingga bisa mengisi daya baterai di mana saja. Namun, lamanya waktu pengecasan membuat masyarakat ragu untuk beralih ke motor listrik.
Sebelumnya, PT PLN Persero bersama PT IBC (Indonesia Battery Corporation) telah menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) bersama tiga produsen motor listrik, yakni Gesits, Volta, dan Alva.
Dalam kesepakatan itu IBC menjadi pemasok baterai ketiga produsen tersebut, dan PLN sebagai penyuplai daya serta infrastruktur SPBKLU. Sistem tukar baterai dianggap solusi tepat, karena pengguna hanya perlu menukar baterai untuk melanjutkan perjalanan.
(Saliki Dwi Saputra )