Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

SEVENTEEN Kirim Mic ke Luar Angkasa untuk MV God Of Music, Gimana Caranya?

Redaksi , Jurnalis-Selasa, 24 Oktober 2023 |19:08 WIB
SEVENTEEN Kirim Mic ke Luar Angkasa untuk MV God Of Music, Gimana Caranya?
Microphone SEVENTEEN (Foto: Sent Into Space)
A
A
A

JAKARTA – SEVENTEEN, salah satu boygroup kpop populer ini baru saja rilis mini album ke-11 nya “Seventeenth Heaven” pada 23 Oktober 2023 lewat MV berjudul “God Of Music”.

Dalam MV yang bernuansa ceria tersebut, mereka berhasil mengejutkan para penggemar. Pasalnya, dalam satu scene terlihat sebuah mikrofon berbentuk seperti bola disko yang melayang di angkasa. Ternyata, itu bukan hanya sekedar green screen, melainkan benar-benar menerbangkan mic tersebut ke luar angkasa.

Tidak tanggung-tanggung, perusahaan produksi Korea SL8 yang mengerjakan pembuatan MV “God Of Music” SEVENTEEN ini bekerja sama dengan Sent Into Space, yang merupakan penyedia peluncuran komersial Near Space terkemuka di dunia.

Dalam akun X @SentInto_Space, mereka membagikan postingan bahwa SL8 mengirimkan mikrofon yang terinspirasi dari bola disko dengan kepala cermin dan pegangan yang berkilau itu untuk bisa dikirimkan ke stratosfer untuk pengambilan video kosmik. Sent Into Space juga mengatakan dalam X, “Percaya atau tidak, kami benar-benar merekam mikrofon di luar angkasa untuk video musik terbaru Seventeen.”

Tim Teknik Sent Into Space merancang pesawat luar angkasa khusus untuk mikrofon tersebut. Agar mikrofon bola disko tampak seolah-olah melayang di angkasa, Sent Into Space menggunakan batang serat karbon yang tersembunyi untuk mengamankannya dan menjaga posisi mic tetap sempurna.

Perancangan perangkat ini dilakukan hanya dalam tiga hari pengerjaan. Hal ini dilakukan agar siap dan tepat pada waktunya untuk diluncurkan, dan mengambil rekaman perjalanan mikrofon tersebut.

Di hari peluncuran, pesawat ruang angkasa tersebut dipasang pada balon ketinggian dengan gas hydrogen yang lebih ringan dari udara. Mic tersebut diluncurkan di lokasi peluncuran spesialis Sent Into Space di Derbyshire, Inggris.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement