Pihaknya meminta pemerintah mengeluarkan aturan penyamaan jenis soket agar memudahkan pengguna mobil listrik. Keuntungan dari ada kesemaan jenis soket adalah mengurangi antrean pengisian karena bisa mengisi di semua SPKLU.
“Kami membutuhkan sinergi dari semua industri yang bergerak di kendaraan listrik. Terutama infrastruktur, kami sudah bekerja sama dengan PLN,” ujar Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors.
“Kami juga akan bekerja sama dengan berbagai industri-industri lokal untuk memproduksi baterai agar tidak impor lagi.”
Dian Asmahani juga memastikan ada beberapa dealer yang dapat melayani pengisian baterai selama 24 jam dalam tujuh hari. Ini sebagai langkah yang diambil Wuling untuk memanjakan konsumen mereka.
“Wuling menghadirkan Air ev sebagai solusi mobilitas modern yang ramah lingkungan dan membawa berbagai kemudahan,” ujar Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors.
“Untuk mewujudkan hal tersebut, kami turut menyematkan inovasi modern dari Wuling kepada Air ev dalam rangka menunjang kemudahan pengguna pada saat berkendara.”
Selain itu, Danang menjelaskan para peserta mampu mengakses berbagai fitur yang ada pada kendaraan listrik berdimensi kompak ini.
“Beragam inovasi pada Wuling Air ev kami hadirkan untuk menjadikan mobil listrik pertama dari Wuling ini easy to use,” ungkapnya.
(Citra Dara Vresti Trisna)