Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tim EVOS Immortal Siap Berlaga di Free Fire Master League Season IV

Fikri Kurniawan , Jurnalis-Senin, 09 Agustus 2021 |14:21 WIB
Tim EVOS Immortal Siap Berlaga di Free Fire Master League Season IV
Esports (Foto: Pixabay)
A
A
A

MEMASUKI bulan kemerdekaan, ajang esports Free Fire Master League (FFML) Season IV dan Free Fire Indonesia Master (FFIM) 2021 Fall akan segera dimulai.

Pertandingan yang diselenggarakan oleh Garena ini berupaya mencari bibit-bibit atlet esport untuk mewakili Indonesia di kancah internasional.

Mengusung konsep dua divisi untuk mengakomodir tim pro-player maupun tim semi-profesional, tentunya banyak persiapan-persiapan yang perlu dilakukan oleh semua tim, salah satunya oleh tim semi-profesional baru besutan EVOS.

 esport

Bernama EVOS Immortal, tim yang baru saja terbentuk tahun 2021 ini dipimpin oleh Dandy Noviar (EVOS.LIZARD) dan juga beranggotakan streamer bernama Rasyah Rasyid.

Dandy menjelaskan, EVOS Immortal berawal dari mantan pro player dan pelatih EVOS Divine, untuk mencari anak-anak berbakat lainnya dan mengatur strategi buat EVOS Immortal.

"Terasa begitu besar tanggung jawabnya membawa nama besar EVOS, apalagi saya ditunjuk sebagai kapten oleh anak-anak," kata Dandy, dalam keterangan resmi Garena.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement