JAKARTA - Setelah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) hari ini, Selasa (14/11/2017), Indosat Ooredoo secara resmi mengumumkan penunjukkan Joy Wahjudi sebagai Direktur Utama dan CEO perusahaan.
Joy sebelumnya menjabat sebagai Direktur and Chief Sales and Distribution Officer Indosat Ooredoo sejak 2014. Ia menggantikan Alexander Rusli yang pada 26 September 2017 resmi mengundurkan diri karena tak memperpanjang masa jabatannya.
"Joy telah disiapkan sebagai pengganti Direktur Utama dan CEO sejak tiga tahun sebelumnya. Sekarang, dengan bangga kami mengumumkan Joy sebagai Direktur Utama Indosat Ooredoo," kata Anggota Direksi Indosat Ooredoo, Jhonny Ingemar Svedberg, dalam rilisnya.
Joy Wahjudi memiliki pengalaman di industri telekomunikasi selama 20 tahun. Pada 1995 ia menjabat sebagai GM Finance & Treasury di Mobile Selular Indonesia. Kemudian pada 1997, ia bergabung dengan XL Axiata sebagai GM Finance Controller.
Joy lantas menjabat di berbagai posisi senior antara lain GM Corporate Strategy pada 2000 hingga 2003, GM Sales Business Solution pada 2003 hingga 2005, VP Region pada 2005 hingga 2006, dan Chief Commerce Officer dari 2006 hingga 2014.