Hapus Kesenjangan Digital, Komdigi Klaim 90 Persen Wilayah Indonesia Sudah Terhubung Jaringan 4G

Rahman Asmardika, Jurnalis
Rabu 05 November 2025 19:14 WIB
Ilustrasi.
Share :

JAKARTA - Pemerintah akan terus berupaya menghapuskan kesenjangan digital di Indonesia dengan memperluas jaringan internet di seluruh kawasan Tanah Air, demikian disampaikan Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid. Saat ini, jangkauan jaringan 4G sudah meluas hingga ke pelosok daerah dan fondasi jaringan 5G mulai terbentuk secara strategis.

Meutya mengatakan bahwa internet yang lebih cepat akan memberi akses lebih mudah ke pendidikan daring, layanan kesehatan digital, hingga peluang ekonomi baru.

"Kinerja jaringan seluler di Indonesia meningkat signifikan. Ini adalah capaian penting bagi pemerataan akses digital di seluruh wilayah nusantara," kata Menkomdigi seperti dikutip dalam laman Kementerian Komdigi.

Mengacu pada Data Speedtest Intelligence, Komdigi menyampaikan bahwa median kecepatan unduh nasional melonjak dari 17,54 Mbps pada 2022 menjadi 30,5 Mbps pada pertengahan 2025.

Jangkauan jaringan 4G kini telah melampaui 90 persen di seluruh pulau besar di Indonesia. Pulau Jawa menjadi daerah dengan cakupan tertinggi — hingga 96,4 persen, diikuti Bali dan Nusa Tenggara sebesar 95,2 persen, sementara wilayah-wilayah yang sebelumnya sulit dijangkau kini tembus 90 persen.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya