3. PO Doa Ibu
PO Doa Ibu juga dikenal religius oleh penumpang. Ada aturan yang menyarankan untuk berdoa sebelum memulai perjalanan. Aturan ini bertujuan agar penumpang dan kru bus ingat Sang Pencipta.
4. PO JRG
Penerapan nilai-nilai Islam membuat PO JRG dikenal religius oleh pencintanya. PO asal Aceh ini juga menyarankan karyawannya untuk salat.
Bahkan, pemilik PO ini kerap menyelenggarakan majlis ta’lim untuk mempertebal keyakinan dan menambah ilmu agama para kru bus. Anjuran untuk salat ini dilakukan agar mendapat keberkahan.
5. PO ALS (Antar Lintas Sumatera)
PO bus pelopor trayek terpanjang di Indonesia ini juga dikenal religius. Setiap sopir wajib mencari masjid setiap subuh tiba.
Meski bus ini terkenal arogan di jalan namun para kru busnya berusaha menjaga ibadah mereka. Bahkan, kru bus diminta mencari rest area setiap ada penumpang yang hendak salat. Hal ini dilakukan sebagai bentuk layanan ekstra kepada konsumen.
(Citra Dara Vresti Trisna)