JAKARTA - Puluhan kendaraan yang terbawa arus banjir beberapa hari lalu, akhirnya bermuara di kawasan Jati Asih, Bekasi. Meski banjir telah surut, beberapa mobil yang terseret arus banjir menumpuk di tengah jalan dan menjadi pemandangan berbeda di kawasan tersebut.
Melihat kondisi tersebut, mobil yang menumpuk menjadi tambahan kerugian materiel pemiliknya karena mobil harus diperbaiki secara menyeluruh.
Mobil yang telah terendam dan hanyut terbawa arus banjir termasuk dalam kategori pengerjaan dengan perbaikan berat, karena mobil saat terbawa arus sempat terguling dan membasahi seluruh bagian mobil.
Kategori kerusakan berat tersebut, berdasarkan tingkat pengerjaan yang menjadi standari di Auto2000 yang mendasari tingkat kerusakan berdasarkan tinggi permukaan air yang merendam mobil.
Tingkat pengerjaan perbaikan kendaraan terdampak banjir, ditentukan oleh seberapa jauh genangan merendam kendaraan tersebut. "Dari patokan itu ditetapkan tiga jenis pengerjaan yakni ringan, sedang, dan berat," ujar Kepala Cabang Auto2000 Depok, Heri Hermawan.