Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gaikindo Bakal Revisi Target Penjualan Usai GJAW 2025

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Selasa, 25 November 2025 |16:22 WIB
Gaikindo Bakal Revisi Target Penjualan Usai GJAW 2025
Gaikindo Bakal Revisi Target Penjualan Usai GJAW 2025 (iNews Media Group/Yudistiro Pranoto)
A
A
A

TANGERANG - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memasang target penjualan mobil tahun ini sebesar 850 ribu unit. Namun, target tersebut tampak sulit dicapai dengan kondisi pasar saat ini.

1. Revisi Target Penjualan

Pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 diharapkan dapat mendorong penjualan mobil baru di akhir tahun. Namu, sebelum merevisi, Gaikindo menunggu gelaran GJAW selesai.

Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto menegaskan, rapat khusus untuk membahas perubahan target akan digelar pekan depan atau setelah pameran GJAW 2025. Mereka akan mengumpulkan seluruh anggota untuk meminta masukan terkait target penjualan akhir tahun.

"Sampai dengan akhir tahun, kami akan revisi target. Tapi saya pikir, kita tunggu dulu deh. Selesai GJAW 2025, kita bakal kumpul dengan para anggota untuk menentukan target penjualan 2025 ini ke arah mana," kata Jongkie di Tangerang, dikutip pada Selasa (25/11/2025). 

Namun, Jongkie belum bisa berkomentar lebih lanjut terkait berapa angka pasti dari target baru Gaikindo. Ia menegaskan, jumlah penjualan mobil hingga akhir tahun baru dapat ditentukan setelah pertemuan dengan anggota.

"Belum, rapatnya belum (digelar). Jadi, angkanya belum ditentukan. Semua anggota kan punya suara," ujarnya.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement