Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Desain Joy-Con Nintendo Switch 2 Bocor, Ini Penampakannya

Bintang Rizky , Jurnalis-Selasa, 07 Januari 2025 |14:49 WIB
Desain Joy-Con Nintendo Switch 2 Bocor, Ini Penampakannya
Penampakan apa yang diduga sebagai Joy Con Nintendo Switch 2. (Foto: Reddit/SwordfishAgile3472)
A
A
A

JAKARTA – Konsol mendatang dari Nintendo, Switch 2 diperkirakan akan debut dalam beberapa bulan mendatang. Kini, unit yang diduga berasal dari konsol ini telah bocor dan beredar secara online, memberikan gambaran tentang detailnya.

Seorang user Reddit membocorkan gambar yang diklaim merupakan joy-con dari Switch 2 yang akan datang. Gambar-gambar tersebut menujukkan kalau perusahaan Jepang benar-benar matang dalam mengangkat desain Nintendo Switch generasi kedua, yang dijadwalkan debut pada akhir Maret.

Desain Joy-Con Nintendo Switch 2

Dua gambar yang diklaim adalah joy-con untuk Nintendo Switch 2 yang akan datang telah diposting oleh user subreddit, u/SwordfishAgile3472. Foto-foto ini bersumber dari forum Baidu’s Tieba, dan menunjukkan sisi belakang konsol, serta bagian yang terhubung ke main body.

Bagian desain baru joy con yang paling menonjol adalah bagian luarnya yang minim warna dan cenderung kehitam-hitaman. Ada bagian yang berwarna ke biru-biruan yang memenuhi konsol, namun bagian tersebut tidak akan terlalu mencolok ketika sedang terhubung.

Tidak seperti bocoran gambar sebelumnya yang agak buram, 2 foto konsol tersebut menunjukkan detail-detail yang lebih kecil termasuk ikon sertikasi regulasi beserta nomor serinya, sehingga diperkirakan gambar tersebut merupakan foto dari unit yang asli.

Foto-foto tersebut muncul menguatkan klaim terbaru user Reddt lainnya, u/NextHandheld, yang menyatakan Joy-Con akan tersedia dengan warna Hitam-matte, dan bagian berwarna akan “tersembunyi di bawahnya”.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement