Peningkatan keterampilan AI bagi komunitas: Pilar ini berfokus pada pemberian keterampilan AI bagi kelompok masyarakat yang kurang terlayani, kurang terwakili, dan termarginalkan secara digital. Termasuk di antaranya adalah perempuan, penyandang disabilitas, dan masyarakat yang berada di daerah-daerah terpencil.
NUCare Global dan Microsoft Innovative Educator Expert merupakan mitra program ini, dengan lebih banyak mitra akan diumumkan secara terpisah.
Demokratisasi AI bagi setiap individu: Pilar ini hendak memastikan setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk belajar AI. Untuk itu, sebagai bagian dari ElevAIte Indonesia, Microsoft telah meluncurkan AI Skills Navigator, sebuah platform yang menyatukan seluruh konten pembelajaran dari Microsoft Learn dan LinkedIn Learning yang dapat mempermudah pengguna menemukan materi pembelajaran AI.
Menkomdigi kembali mengingatkan kata-kata Presiden Prabowo Subianto saat Pertemuan APEC 2024 di Peru, yang menekankan pentingnya keseimbangan dalam memanfaatkan teknologi.
“Teknologi memiliki kekuatan untuk membawa kemajuan luar biasa, tetapi juga dapat menghancurkan kehidupan manusia dengan sangat cepat. Oleh karena itu, kolaborasi, komunikasi, dan negosiasi adalah jalan terbaik. Kita harus menaati hukum dan aturan internasional, namun juga memahami kepentingan bersama,” tutupnya.