Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ikuti Samsung dan Huawei, Apple Bakal Rilis Ponsel Lipat?

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Senin, 17 Februari 2020 |16:56 WIB
Ikuti Samsung dan Huawei, Apple Bakal Rilis Ponsel Lipat?
Ilustrasi (Foto: Apple Insider)
A
A
A

JAKARTA- Persaingan ponsel lipat tampaknya akan terus bergulir hingga tahun-tahun mendatang. Setelah Samsung dan Huawei, Apple diprediksi akan meluncurkan ponsel lipat mereka.

"Pada 2025, setiap pemain utama tampaknya harus memiliki perangkat lipat, termasuk Apple," Kata Direktur Stategy Analitics, Ken Hyers.

Pada 2019, Apple dikabarkan diam-diam telah mengajukan paten ponsel lipatnya. Namun sayang, Apple belum mengkonfirmasi kemunculan ponsel lipatnya secara resmi. Menurut laporan GSM Arena, ponsel lipat milik Apple memiliki lapisan tampilan dan lapisan penutup pelindung di bagian atas yang dirancang untuk melipat atau menekuk di sepanjang wilayah yang dapat ditekuk spesifik.

Lapisan pelindung yang akan berada di atas lapisan tampilan dilaporkan akan dibuat dari bahan keramik seperti kaca, safir atau zirkonia.

Tidak hanya ponsel lipat, Apple juga dikabarkan akan mengerjakan iMac lipat. Perusahaan yang berbasis di Cupertino itu telah mengajukan paten untuk iMac lipat pada 23 Januari 2020.

(Amril Amarullah (Okezone))

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement