
Ia juga menyayangkan minimnya perhatian pihak terkait terhadap pembekalan para supir dalam menangani penumpang. Jusri menyebut standar pelayanan dan penanganan keselamatan penumpang tidak seketat penerapan aturan di dunia penerbangan. "Padahal, korban kecelakaan lalu lintas jalan raya semakin bertambah setiap hari," ujarnya.
Masyarakat berhak merasa aman dan nyaman selama berkendara di jalan raya. Jusri menekankan hal tersebut wajib dimulai dengan komitmen dari semua pihak dari berbagai lapisan. "Perlu dibangun sebuah kebijakan yang bersifat kontinu bukan reaktif akibat insiden seperti kecelakaan kali ini," katanya.
(Mufrod)