Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Prediksi Motor Baru 2010

Banyak Motor Baru Berhamburan

Prasetyo Adhi , Jurnalis-Senin, 04 Januari 2010 |13:52 WIB
Banyak Motor Baru Berhamburan
A
A
A

JAKARTA - Makin membaiknya kondisi ekonomi di Indonesia rupanya mendorong para produsen sepeda motor untuk mengeluarkan sederet produkproduk baru tahun ini. Apa saja?

Bila tahun lalu motor jenis skuter matik (skutik) terus mengoyang pasar roda dua, maka tahun ini motor tipe cub (bebek) dan sport rasanya akan kembali menunjukkan taringnya.

Lihat saja PT Astra Honda Motor (AHM) yang kabarnya tahun ini hanya menyiapkan skutik PCX untuk menemani BeAT, Vario, dan Vario Techno. Namun berbeda dengan trio skutik Honda itu, PCX lebih menyasar segmen high end yang artinya harganya pun lebih tinggi dibanding ketiganya.

Pun demikian dengan Yamaha, melalui PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) selaku pemegang merek (ATPM) motor Yamaha, produsen roda dua berlogo garpu tala itu siap menggebrak pasar dengan Byson.

Byson diposisikan untuk menemani motor sport Yamaha, V-Ixion dan Scorpio yang selama ini berhasil mengungguli motor sport Honda. Tapi V-Ixion juga akan di facelift Yamaha.

Hal yang sama juga dilakukan Suzuki. Walau belum menyebut produk apa yang coba ditawarkan Suzuki tahun ini, sepertinya mereka juga lebhin menyasar segmen motor bebek untuk menjadi fokus di 2010 dibanding skutik.

Demikian pula untuk Kawasaki. PT kawasaki Motor Indonesia (KMI) telah siap menghadirkan Edge untuk bersanding dengan motor tipe cub merek lain. Kawasaki yang selama ini kental mengisi ceruk pasar yang hanya diisi sedikit pemain, tertarik pula untuk terjun ke segmen bebek.

Tapi tetap saja tahun ini mereka juga mengandalkan Ninja 250R yang hadir dengan versi faceliftnya.

Yang unik, dari dua jawara pasar sepeda motor Tanah Air, yakni Honda dan Yamaha, masing-masing sudah menyiapkan satu segmen motor baru untuk digelontorkan di Nusantara.

Namanya bebek matik. Motor ini sepintas mirip dengan motor jenis bebek, namun berteknologi CVT yang selama ini ada di skutik. Keduanya pun punya nama yang berbeda untuk menyebut teknologi bebek matik ini.

Honda menyebutnya CV Matic sementara Yamaha menamakannya Y.C.A.T. (Yamaha Compact Automatic Transmission).  Lalu apakah keduanya bakal mengahadirkan bebek matik di Indonesia? Tentu saja! Sinyalemen hadirnya bebek matik tersebut sudah dihembuskan Hond adan Yamaha.

Namun hanya satu yang sepertinya masih menjadi kendala. "Kita masih cari tahu dulu, motor ini akan masuk segmen apa? Kalau dari rangka underbone memang cenderung ke bebek, tapi teknologinya mirip skutik," tutur Senior General Manager of Sales Division AHM, Sigit Kumala

Namun apapun segmen yang bakal dihuninya, motor jenis ini merupakan spesies baru di dalam negeri yang artinya mampu mengeliatkan pasar roda dua di Tanah Air.

Konsumen pun tahun ini akan menjadi lebih banyak pilihan. Tidak melulu dibombardir oleh skutik, tapi hadir skutik non konvensional macam PCX, bebek matik, serta jejeran motor bebek dan sport baru.

(Syukri Rahmatullah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement