Kamera Instax Mini Evo Cinema dan Mini Link+ Rilis di Indonesia, Segini Harganya

Taufik Fajar, Jurnalis
Rabu 28 Januari 2026 21:39 WIB
Kamera Terbaru Fujifilm (Foto: Okezone)
Share :

Perusahaan menyampaikan Instax mini Evo Cinema merupakan kamera instan hybrid yang memungkinkan pengguna mengambil foto maupun merekam video, lalu melihat hasilnya melalui layar LCD sebelum dicetak.

Keunggulan kamera ini yaitu kemampuannya mengonversi rekaman video menjadi QR code yang dicetak bersama foto instax, sehingga pengguna dapat menikmati kembali video tersebut melalui pemindaian QR code.

Kamera itu dilengkapi fitur terbaru Eras Dial dengan 10 pilihan efek visual yang terinspirasi dari berbagai era perfilman, termasuk nuansa kamera film 8mm.

"Jadi untuk fitur pertama yaitu eras dial di mana kita dapat menggunakan berbagai filter, bernostalgia dengan perfilman dari tahun 1930 sampai 2020. Untuk output-nya sendiri ini ada dua pilihan, bisa foto dan juga bisa video," ucap Product Marketing Consumer Printing Fuji Film Indonesia Nathasya.

(Taufik Fajar)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya