JAKARTA - Motor bebek bisa menjadi andalan untuk mobilitas sehari-hari. Selain itu, ada pula motor bebek yang cocok untuk touring.
Motor bebek dikenal akan keiritannya dan cukup bandel. Selain itu, motor ini bisa diandalkan untuk melibas kondisi jalan.
Berikut daftar 5 motor bebek untuk touring, cocok buat jarak jauh:
Honda Supra GTR 150 kuat untuk perjalanan jauh. Motor ini memiliki mesin 149,16 cc DOHC 4-katup berpendingin cairan yang dapat menghasilkan tenaga maksimum 16 HP pada 9.000 rpm dan torsi maksimum 14,2 Nm pada 6.500 rpm. Tenaga itu disalurkan lewat transmisi 6 kecepatan.
Kapasitas tangki bahan bakar 4,5 liter sehingga cocok untuk menempuh jarak jauh sehingga tidak perlu sering-sering isi bensin.
Motor bebek ini juga memiliki suspensi yang kokoh dan desain ergonomis dengan posisi berkendara yang nyaman. Untuk harganya, Honda Supra GTR 150 dibanderol Rp25,358 juta hingga Rp26,608 juta.
Yamaha Jupiter MX King 150 memiliki performa yang bisa diandalkan. Motor ini dibekali mesin 149,79 cc SOHC 4-katup berpendingin cairan ini. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 15,3 HP pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Performanya cukup tangguh untuk melibas perjalanan jarak jauh. Yamaha Jupiter MX King 150 dibanderol Rp25,87 juta.
Honda Sonic 150 R juga cocok untuk perjalanan jarak jauh. Motor ini disematkan mesin 149,16 cc (150 cc) DOHC 4-katup berpendingin cairan. Mesin ini menghasilkan tenaga 11.8 kw atau 16 PS pada 9.000 rpm dan torsi sebesar 13.5 Nm pada 6.500 rpm.
Tenaga itu disalurkan melalui transmisi 6 percepatan. Sebagai motor bebek sport, Honda Sonic 150 R juga memiliki akselerasi yang baik. Motor ini juga cukup lincah untuk melintasi jalanan sempit dan berkelok sehingga nyaman untuk perjalanan jarak jauh.
Untuk harganya, Honda Sonic 150 R dibanderol Rp28,662 juta hingga Rp29,027 juta.