Kamera utama bagian belakang ponsel ini meningkat dari seri terdahulunya yang hanya 13MP, menjadi 50MP. Meski memiliki kapasitas baterai hanya 5000mAh dengan pengisian cepat 18W, ponsel dengan dua varian warna Black dan Purple ini memiliki kapasitas RAM jauh lebih besar dengan dua versinya yaitu 6GB/128GB dan 8GB/256GB.
POCO C65 juga telah diuji performanya dengan game mainstream seperti Free Fire Max yang hasil grafisnya smooth dengan FPS rata-rata 60. Sedangkan pada game MLBB, dengan rata-rata FPS 55-59, ponsel ini memiliki performa gerakan yang tinggi dan HD.
Dengan spesifikasi menggoda ini, POCO memiliki penawaran menarik dan eksklusif sebagai penjualan perdananya. Pada periode mulai dari 4 - 10 Januari 2024, POCO memberikan harga spesial yang tadinya berkisar Rp1.449.000 untuk variasi 6+6GB/128GB menjadi Rp1.399.000. Sedangkan untuk variasi 8+8GB/256GB yang semula harga Rp1.749.000 menjadi Rp1.699.000.
Penjualan ponsel seri POCO C65 sudah dapat dibeli mulai Kamis (4/1/2024) pukul 12.00 WIB di seluruh e-commerce sehingga dapat menjangkau seluruh peminat di Indonesia. POCO juga memberi penawaran berupa garansi 12+3 bulan. Selain itu POCO memberi dukungan untuk update software sebanyak dua kali selama tiga tahun.
Perilisan ponsel ini tak jauh dari riset pasar dan feedback pengguna dari pemakaian POCO C40. Tentunya POCO mengharapkan pada penjualan seri C65 kali ini lebih antusias dan optimis akan kembali sold out seperti kala penjualan ponsel seri C40-nya. (Hana Mufidah)
(Maruf El Rumi)