Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Memori Ponsel Penuh? Ikuti 5 Tips Ini untuk Mengatasinya!

Redaksi , Jurnalis-Kamis, 02 November 2023 |07:09 WIB
Memori Ponsel Penuh? Ikuti 5 Tips Ini untuk Mengatasinya!
Tips mengatasi memori ponsel penuh (Foto: Istimewa)
A
A
A

JAKARTA – Inilah cara mengatasi memori ponsel penuh yang perlu Anda ketahui. Kasus ini sering terjadi meski pengguna jarang menginstal aplikasi atau mengambil banyak foto atau video.

Penyebab memori internal penuh bermacam-macam, mulai dari terlalu banyak dokumen atau aplikasi, atau bisa juga karena virus yang menyerang. Sayangnya, tidak banyak orang yang mengetahui cara mengatasi masalah ini.

Lantas, bagaimana cara mengatasi memori ponsel yang penuh? Simak ulasannya berikut ini.

1. Nonaktifkan Opsi Pembaruan Otomatis Google Play Store 

Bagi Anda pengguna ponsel Android, Google Play Store menyediakan fitur update APK otomatis. Fitur ini biasanya digunakan agar kita tidak perlu repot-repot membuka Google Play Store untuk melakukan update.

Akan tetapi, dengan adanya fitur ini juga bisa menjadi masalah, terutama ketika memori HP Anda sudah penuh. Jika sudah demikian, sebaiknya matikan fitur update otomatis untuk mengatasi memori HP yang penuh, sehingga Anda bisa mengatur sendiri kapan akan melakukan update.

2. Rajin Bersihkan Cache atau File Sampah 

Ancaman ini berarti sebagai bahaya "tak terlihat" karena membuat memori HP seperti tiba-tiba penuh. Data-data ini bisa dikatakan sebagai sampah di HP. Ukurannya memang sangat kecil, namun jumlahnya juga besar sehingga bisa membuat memori HP membludak.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menerapkannya:

• Buka menu Settings;

• Masuk ke menu Aplikasi;

• Pilih aplikasi yang ingin Anda hapus cache-nya;

• Klik Hapus Cache di menu Info Aplikasi.

3. Hapus aplikasi yang tidak perlu 

Ini bisa dibilang kebiasaan hampir semua pengguna ponsel. Menganggap bahwa memori ponsel masih tersedia besar, membuat pengguna terlena untuk menginstal banyak aplikasi.

Padahal, pada akhirnya lebih banyak yang hanya menjadi pajangan daripada benar-benar digunakan. Nah, Anda perlu menghapus aplikasi yang benar-benar tidak diperlukan untuk membebaskan lebih banyak ruang penyimpanan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement