Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

10 Hewan Hybrid Hasil Kawin Silang yang Ada di Dunia Nyata

Raden Yusuf , Jurnalis-Rabu, 17 Mei 2023 |06:03 WIB
10 Hewan Hybrid Hasil Kawin Silang yang Ada di Dunia Nyata
Hewan Hybrid yang Ada di Dunia Nyata. (Foto: Shutterstock)
A
A
A

HEWAN hasil persilangan diciptakan dengan menggabungkan dua spesies hewan yang berbeda. Hewan hasil persilang biasanya memiliki kelebihan maupun kekurangan tersendiri, tergantung dari spesies yang disilangkan.

Ada beberapa manfaat potensial hewan persilangan dibanding ras murni. Salah satu manfaatnya yakni mereka cenderung lebih sehat, karena keragaman genetik yang meningkat, hingga menghasilkan penurunan risiko penyakit keturunan yang umum terjadi pada ras murni.

Biasanya, hewan hasil kawin silang memiliki ciri-ciri dari kedua induknya, seperti postur tubuh, bulu, hingga kecerdasan dari masing-masing induknya. Penasaran seperti apa saja hewan silang yang mengagumkan? seperti yang dilansir dari a-z-animals, berikut ini 10 daftar hewan hasil kawin silang.

Liger (Singa jantan dan harimau betina)

Hewan Hybrid

Liger merupakan kawin silang antara singa jantan dan harimau betina. Liger biasanya jauh lebih besar daripada induknya. Berat liger sekitar 450 kg - 725 kg. Namun, kamu tidak akan menemukan liger di alam liar, karena singa dan harimau secara alami tidak menghuni wilayah yang sama.

Liger biasanya terlihat dan berperilaku lebih seperti singa dibanding harimau. Namun, mereka menunjukan sifat harimau yang suka berenang dan memiliki punggung belang.

Tigon (Harimau Jantan dan Singa Betina)

Hewan Hybrid

Tigon cukup mirip dengan liger. Karena keduanya sama-sama campuran dari singa dan harimau. Tapi, ketika harimau jantan kawin dengan singa betina, keturunan yang dihasilkan ialah Tigon. Tigon jauh lebih kecil dari liger, dan cenderung lebih kecil dari kedua induknya. Mereka biasanya lebih mirip ayah harimau, namun memiliki ciri-ciri seperti singa, seperti mengaum dan suka bersosialisasi. Berat liger sekitar 180 kilogram.

Wholpin (Paus Pembunuh dan Lumba-Lumba)

Hewan Hybrid

Whophin adalah salah satu hewan hasil kawin silang yang paling langka. Karena merupakan persilangan dari lumba-lumba hidung botol betina dan paus pembunuh jantan. Penampakan wholpin di alam liar mungkin hal biasa, tapi bukti nyata masih belum ditemukan oleh para ilmuwan.

Saat ini masyarakat hanya bisa melihat hewan tersebut di penangkaran. Kulit wholpin berwarna abu-abu tua, perpaduan antara kulit lumba-lumba dan paus. Mereka memiliki 55 gigi, di mana rata-rata lumba-lumba memiliki 88 gigi dan paus pembunuh memiliki 44 gigi.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement