JAKARTA – Perusahaan jasa transportasi, seperti taksi, saat ini berlomba-lomba untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumennya. Pelayanan ekstra tersebut diwujudkan dengan menghadirkan mobil mewah untuk mengantar penumpang.
Hingga saat ini taksi masih menjadi sarana transportasi andalan bagi orang yang menginginkan kenyamanan ekstra.
Oleh karena itu, pemilik perusahaan angkutan penumpang ini tidak hanya mengandalkan sedan untuk dijadikan armada, tapi juga mencari mobil dengan harga miliaran untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan.
Lantas mobil mewah jenis apa yang digunakan sebagai taksi di Indonesia? Berikut deretannya seperti dilansir dari berbagai sumber.
1. Alphard
Toyota Alphard menjadi salah satu mobil yang dijadikan layanan premium oleh beberapa perusahaan jasa transportasi taksi seperti Bule Bird dan Express. Mobil ini memang dikenal dengan kenyamanannya dan kabin yang luas.
Tak heran, perusahaan taksi memilih Alphard sebagai armada premium mereka untuk mengantar penumpang yang membawa keluarga. Pasalnya, mobil ini termasuk dalam segmen MPV dengan pengaturan tujuh kursi.
Dari segi performa, New Alphard 2023 dibekali mesin 2AR-FE pada tipe G dan X dengan teknologi DOHC 4 silinder segaris, kapasitas 2.494 cc, 16 valve, dan Dual VVT-i.
Sementara untuk tipe Q, dibekali mesin 2GR-FE dengan teknologi DOHC V-type 6 silinder, dengan kapasitas 3.456 cc, 24 valve, dan Chain Drive Dual VVT-i.
Ketiga tipa Alphard tersebut memiliki transmisi otomatis CVT tipe G dan X. Mobil mewah ini memiliki 6-percepatan A/T sequential.
Tenaga yang dihasilkan oleh mobil ini sebesar 180 PS pada putaran 6.000 rpm dengan torsi maksimal 23,9 Kgm pada 4.100 rpm untuk tipe G dan X. Serta, 275 PS pada putaran 6.200 rpm dengan torsi puncak 34,7 Kgm pada 4.700 rpm untuk tipe Q.