Banyak pihak turut memberikan komentar terkait penutupan Nikon Indonesia. Terutama dari kalangan fotografer yang selama ini menggunakan kamera Nikon.
"Sebuah kebanggaan bisa menjadi bagian dari keluarga besar @nikonindonesia. Di Nikon, kami gak hanya bekerja sama sebagai profesional, tapi sebagai keluarga," tulis Nikon Official Photographer Christina Tan melalui akun Instagram-nya @sassychris1.
"Jujur sedih sekali posting ini..di sini saya belajar arti bagaimana sebuah brand bisa mengambil hati," ungkap @didietmaulana, fotografer Nikon.

(Hantoro)