Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wajah Tua Tampak Realistis, Ini Teknologi yang Dipakai FaceApp

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Jum'at, 19 Juli 2019 |16:00 WIB
Wajah Tua Tampak Realistis, Ini Teknologi yang Dipakai FaceApp
Ilustrasi FaceApp (Foto: CNet)
A
A
A

Teknologi Dibalik FaceApp

 Teknologi apa yang ada dibalik aplikasi FaceApp

Secara sederhana, pada aplikasi face recognition (pengenalan wajah) menggunakan teknologi deep learning untuk mengenali fitur-fitur utama wajah manusia. Anda mungkin bisa membayangkan filter Snapchat, tetapi pada level yang jauh lebih maju.

Menggunakan deep learning, pengenalan gambar memberi data sampel melalui jaringan saraf yang mendalam untuk mempelajari semua nuansa wajah manusia. Data sampel, dalam kasus FaceApp, adalah foto Anda, teman Anda, keluarga Anda, selebriti, dan pada dasarnya semua orang yang telah memungkinkan aplikasi seluler mengakses kamera. 

Teknologi apa yang ada dibalik aplikasi FaceApp

Baca Juga: Seberapa Akurat FaceApp Bisa Memprediksi Wajah Anda?

Menariknya, semakin banyak sampel data yang dijalankan melalui jaringan saraf, semakin akurat hasilnya dalam menghasilkan foto-foto 'usia tua' yang sangat realistis yang Anda lihat di media sosial.

Meskipun sedang viral, beberapa belakangan ini FaceApp dikabarkan berbahaya karena mampu mencuri data privasi seseorang. Bahkan, Koordinator Regional SAFEnet dan Pengamat Media Sosial, Damar Juniarto menghimbau bahwa pengguna media sosial harus waspada dengan challange FaceApp ini.

"Banyak orang tidak menyadari apa bahayanya dari challenge atau kuis di Facebook, aplikasi dan website. Hal tersebut karena beberapa pengguna memang belum merasakan dampaknya sekarang secara langsung. Karena saat melakukannya, rasanya cuma senang saja, seru karena sedang trending," kata dia dalam keterangan resminya, Jumat.

Lebih lanjut dia mengatakan jika saat berbicara mengenai identitas sudah bukan lagi sidik jari saja, akan tetapi tetapi sudah bergeser ke facial recognition, daftar pertemanan, dan rekam jejak digital yang menggambarkan tingkah laku pengguna media sosial.

Baca Juga: Amankah Mengunggah Foto di Aplikasi FaceApp?

Baca Juga: Viral, FaceApp Challenge Bikin Wajah Terlihat Lebih Tua

(Ahmad Luthfi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement