JAKARTA - Photopullution atau yang biasa dikenal dengan polusi cahaya mampu mengancam ekosistem Bumi. Hal ini juga memberikan pengaruh terhadap hewan, pemborosan energi, merusak lingkungan, dan masalah tidur manusia.
Tak hanya itu, polusi cahaya juga membuat astronom tak dapat melihat benda langit di malam hari karena tercemar polusi cahaya.
Polusi cahaya ini terjadi dalam berbagai bentuk. Bahkan satu sumber cahaya mampu menghasilkan berbagai bentuk polusi. Inilah jenis cahaya yang teridentifikasi sebagai polusi cahaya, seperti dilansir dari laman Delmarfans, Selasa (26/2/2019).
Baca Juga: Google Siapkan Perangkat dengan Tombol Khusus Assistant
1. Trespass Light

Trespass Light dikenal sebagai cahaya tumpahan yang terjadi ketika lampu tanpa sengaja menerangi rumah dan area lain. Tumpahan cahaya adalah bentuk polusi cahaya paling subyektif karena tidak ada pedoman untuk menentukan kapan, di mana, atau berapa banyak cahaya yang tidak diinginkan.
Contoh umum cahaya tumpahan adalah cahaya dari lampu jalan yang masuk melalui jendela dan menerangi kamar tidur, cahaya dari lampu dinding luar yang mengarahkan cahaya ke arah langit daripada ke tanah.
2. Glare

Glare atau cahaya silau adalah sensasi visual yang dialami seseorang ketika cahaya menyimpang, di mana cahaya di bidang visual lebih besar dari cahaya yang digunakan mata. Silau, tergantung pada intensitas, dapat mengurangi kontras, persepsi warna, dan kinerja visual.
Baca Juga: Dipamerkan di MWC 2019, Microsoft HoloLens 2 Dibanderol Rp49 Jutaan