7 Cara Mengatasi WhatsApp Web Tidak Bisa Dibuka

Hana Mufidah, Jurnalis
Rabu 17 Januari 2024 15:01 WIB
Foto: Reuters.
Share :

JAKARTA - Tujuh cara mengatasi WhatsApp (WA) web tidak bisa dibuka ini dapat menjadi solusi di tengah kegundahan Anda. Mulai dari loading yang sangat lama hingga gagal masuk ke dalam laman WhatsApp Web.

Banyak faktor yang mengakibatkan WhatsApp Web tidak bisa dibuka. Dengan cara-cara yang dirangkum dari berbagai sumber, Anda dapat mencoba satu per satu agar WhatsApp dapat kembali digunakan.

1. Periksa Koneksi Internet

Pastikan koneksi internet pada laptop dan di ponsel berjalan dengan lancar. Kedua perangkat harus memiliki koneksi internet yang baik untuk menggunakan WhatsApp Web. Jika tidak, maka pengguna tidak bisa memindai QR code WhatsApp Web.

Cara memastikan bahwa koneksi internet di ponsel Android sudah berjalan dengan benar yaitu pada Settings > SIM cards & mobile networks.

2. Hapus Cookie pada Browser

Jika browser terlalu banyak menyimpan cookie, dapat menyebabkan WhatsApp Web tidak bisa dibuka.

Anda dapat menghapus cookie browser dengan cara membuka pengaturan pada aplikasi Google Chrome, lalu pilih opsi “Privacy and Security”. Pilih “Clear Browsing Data” dan berikan centang pada kolom “Cookie and other site data”. Jika sudah pilih “Clear Data”.

3. Matikan Ulang Perangkat

Mematikan ulang atau restart ponsel maupun komputer dapat membantu perangkat untuk kembali pada pengaturan awal sehingga error yang terjadi kemungkinan bisa teratasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya