4. Blind Spot Warning (BSW)
Saat kami melaju di jalur cepat dengan kondisi jalan yang tak terlalu padat, kami memutuskan untuk berpindah jalur dari kiri ke kanan. Fitur Blind Spot Warning nantinya akan ada notifikasi lampu berwarna oranye di bagian spion ketika ada kendaraan lain di area samping yang tidak terlihat. Sehingga kami bisa lebih berhati-hati sebelum pindah jalur atau berbelok. Risiko kecelakaan dari samping lebih bisa diantisipasi.
5. Auto High Beam
Mitsubishi Xforce Ultimate DS ini juga dilengkapi Auto High Beam. Jadi, pengendara tak perlu lagi khawatir berkendara pada malam hari dengan penglihatan yang terbatas, sebab ketika kami tekan tombol di bawah setir, high beam akan menyala dan memberikan penerangan yang maksimal.
Namun, hebatnya lagi, jika ada kendaraan lain yang melintas dari lawan arah atau searah, lampu akan meredup secara otomatis, sehingga cahaya lampu tak akan mengganggu kendaraan lain.
6. Rear Cross Traffic Alert
Keamanan mengemudi tentu menjadi fokus utama Mitsubishi Motors dengan membekali Rear Cross Traffic Alert (RCTA). Saat kami hendak keluar parkir dengan kondisi mundur, otomatis fitur ini berfungsi memberikan alert saat ada objek atau kendaraan lain melintas yang muncul di Digital Driver Display, sehingga kami jadi lebih aware kalau ada objek atau kendaraan yang akan lewat. Jadi keluar parkir pun lebih aman.