"Layanan ini memberi mereka alat mencapai produktivitas yang lebih tinggi dan nilai bisnis yang lebih besar melalui infrastruktur digital dan solusi generasi terbaru. Hal ini memperkuat tujuan kami untuk menjadi katalisator inovasi dan mendukung transformasi digital ekonomi di Asia Tenggara,” ungkap Bill.
Direktur Planning & Transformation Telkomsel, Wong Soon Nam, menjelaskan Telkomsel bergerak bersama Telkom Group dan para stakeholder untuk memberdayakan masyarakat. Tujuan Telkomsel adalah menghadirkan konektivitas, solusi, dan layanan yang inovatif dan unggul, untuk semua orang, setiap rumah, serta kegiatan bisnis.
Mengintegrasikan GPUaaS dengan kemampuan 5G, diupayakan bisa mempercepat adopsi AI di berbagai sektor industri lebih terjangkau, scalable, dan efisien bagi bisnis di Indonesia.
"Dengan mengintegrasikan server dan cluster AI NVIDIA terbaru ke dalam layanan Telkomsel, kami bertujuan memperkuat ekosistem digital dengan memberdayakan bisnis memaksimalkan potensi AI. Kehadiran GPUaaS dan konektivitas broadband 5G terluas dan tercepat, Telkomsel akan terus mendorong inovasi dan pertumbuhan ekonomi digital Indonesia dengan mengambil peran terdepan di garis depan revolusi AI di Indonesia," tambah Soon Nam.
(Fetra Hariandja)