Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Canggih! Bermodal Teknologi AI dan Lidah, Para Ilmuan Ini Bisa Diagnosis Diabetes

Chindy Aprilia Pratiwi , Jurnalis-Sabtu, 04 November 2023 |20:34 WIB
Canggih! Bermodal Teknologi AI dan Lidah, Para Ilmuan Ini Bisa Diagnosis Diabetes
Ilustrasi pemeriksaan kesehatan melalui lidah. (Doc. Freepik)
A
A
A

Bahkan hal itu juga ditunjukkan oleh salah satu insinyur asal Middle Technical University (MTU) di Baghdad dan University of South Australia (UniSA), dengan melibatkan pengambilan gambar setidaknya pada 50 lidah pasien menggunakan kamera web USB, dan pasien tersebut ditemukan memiliki diabetes tipe 2, gagal ginjal dan anemia.

Gambar-gambar lidah mereka kemudian dibandingkan dengan database sembilan ribu gambar lidah. Mereka mengevaluasi bahwa kemajuan dalam diagnosis penyakit yang dibantu komputer menggunakan teknik pemrosesan gambar dan berdasarkan warna lidah.

Penyakit yang berbeda sering mengubah penampilan lidah orang. Misalnya, stroke akut mengubah lidah menjadi merah dan bengkok, diabetes mengubah lidah menjadi kuning, sedangkan kanker mengubah lidah menjadi ungu dan menyebabkan lapisan berminyak yang tebal.

Sistem diagnostik lidah juga telah mendiagnosis radang usus buntu, dan penyakit tiroid dengan benar dalam penelitian sebelumnya.

“Kemungkinan untuk mendiagnosis dengan akurasi mencapai 80 persen atau lebih dari 10 penyakit yang menyebabkan perubahan warna lidah yang terlihat. Dalam penelitian, kami mencapai akurasi 94 persen dengan tiga penyakit, jadi potensinya ada untuk menyempurnakan penelitian ini lebih jauh lagi,” tandasnya.

(Imantoko Kurniadi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement