UPDATE sebuah software sejatinya dilakukan untuk membenahi masalah pada sistem. Tapi, tidak jarang update tersebut malah menimbulkan bug baru yang lebih menysahkan.
Salah satunya adalah update terbaru Windows 10, yang disebut merugikan para gamer. Pasalnya, gara-gara update ini performa PC mereka malah menjadi lambat dan cenderung lemot, serta masalah kinerja lainnya setelah menginstal pembaruan.
Sebagaimana dihimpun dari Techradar, tidak sedikit gamer yang mengaku mengalami masalah pada PC-nya. Mereka mengeluh di Reddit, mengutarakan rasa kecewanya dengan update Windows 10 (patch KB5028166).
"Apakah seseorang mengalami game dan aplikasi menjadi lamban setelah memperbarui Windows 10?" ujar salah satu gamer.
“Pembaruan terakhir Windows 10 telah membuat PC saya mengalami sembelit yang parah. Chrome dan aplikasi game membutuhkan waktu satu atau dua menit untuk dibuka," ungkap gamer lainnya.
"Harus menghapus pembaruan, memformat ukang PC. Jelas saya bukan satu-satunya korban, dan saya menyarankan unyuk menghindari atau jika terlanjur, mencopot pembaruan ini," timpal yang lain.
Selain berdampak bagi para gamer, update Windows 10 juga rupanya menyebabkan PC kantor mengalami masalah. Salah satu pengguna mengatakan bahwa karyawan di kantornya tidak bisa bekerja di PC mereka.