Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

10 Tahun Memimpin Logitech, Bracken Darrell Pilih Mundur dari CEO

Martin Bagya Kertiyasa , Jurnalis-Kamis, 15 Juni 2023 |11:39 WIB
10 Tahun Memimpin Logitech, Bracken Darrell Pilih Mundur dari CEO
CEO Logitech Bracken Darrell. (Foto: Reuters)
A
A
A

SETELAH 1 dekade lebih memimpin perusahaan Logitech, Bracken Darrell akhirnya memutuskan untuk mundur sebagai CEO. Logitech sendiri, merupakan perusahaan terkenal penyedia aksesoris perangkat komputer seperti keyboard, mouse, dan webcam.

Seperti dilansir Antara dari The Verge, pengumuman pengunduran diri Darrell disampaikan melalui siaran resmi Logitech, namun dia akan tetap berada di Logitech selama sebulan ke depan untuk memastikan transisi kepemimpinan berjalan tanpa hambatan.

"Setelah hampir satu dekade mengalami pertumbuhan konsisten dan pembangunan kepemimpinan pasar dalam berbagai kategori, saya rasa ini adalah waktu yang baik untuk menyerahkan kepemimpinan," kata Darrell.

Di bawah kepemimpinan Darrell, Logitech mengakusisi beberapa perusahaan seperti Blue Microphone, produsen headset gaming Astro, dan pembuat perangkat lunak untuk siaran langsung (streaming) Streamlabs.

Anggota dewan petinggi Logitech Guy Gecht akan menjabat sebagai CEO sementara sembari perusahaan tersebut menentukan kandidat CEO selanjutnya untuk memimpin perusahaan.

"Saya akan bekerja dengan Guy beserta jajaran petinggi untuk memastikan transisi yang mulus dan saya akan tetap menjadi pemegang saham, pelanggan, sekaligus penggemar abadi Logitech beserta produknya," kata Darrell.

Kepopuleran produk Logitech melonjak ketika masa pandemi Covid-19 saat mayoritas orang melakukan pekerjaan atau belajar dari rumah. Namun, pendapatan Logitech turun bersamaan dengan berakhirnya pembatasan sosial.

Di bawah kepemimpinan Darrell juga, Logitech mencoba membuat terobosan dengan Logitech G Cloud, sebuah konsol genggam lain seperti Steam Deck ataupun Nintendo Switch.

Konsol genggam ini dibekali panel LCD 7 inci dengan resolusi 1080p, refresh rate 60Hz, serta kecerahan 450 nits. Bagian layar tersebut berpadu dengan dua thumbstick, D-Pad, serta tombol A/B/X/Y di bagian sisinya. Selain itu, tersedia juga tombol lain yang berfungsi untuk mute, volume rocker, hingga slot memori card yang berada di bagian atasnya.

Beralih ke dapur pacunya, Logitech G Cloud Gaming dilengkapi prosesor octa-core Qualcomm Snapdragon 720G mid-range. Chipset tersebut dipadukan dengan 4GB RAM serta Memori Internal yang mencapai 64GB.

Jika merasa masih kurang, Anda bisa menambahkan penyimpanan dengan kartu MicroSD. Logitech G Cloud Gaming dibanderol sekira USD399,99 atau sekitar Rp6 jutaan.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement