Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pernah Disebut Mobil Nasional, Bagaimana Kabar Mobil Esemka Sekarang?

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Senin, 19 Desember 2022 |21:19 WIB
Pernah Disebut Mobil Nasional, Bagaimana Kabar Mobil Esemka Sekarang?
Mobil Esemka. (Foto: dok.Okezone)
A
A
A

Humas PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) Sabar Budhi tak memberikan keterangan apa pun mengenai apakah perusahaan tersebut masih beroperasi atau tidak. Meski kabarnya kegiatan masih terus berjalan di pabrik mereka di Boyolali, Jawa Tengah.

“Maaf, saya baru ada agenda, belum bisa kasih info,” ujar Sabar ketika dihubungi MNC Portal. Setelah menunggu beberapa jam, tak ada lagi balasan dari Sabar mengenai status dari kegiatan Esemka.

Disitat dari laman resmi Esemka, Sampai saat ini PT. Solo Manufaktur Kreasi telah memiliki ijin untuk memproduksi 8 jenis kendaraan dengan berbagai variasi.

Jenis-jenis mobil tersebut adalah Esemka Bima 1.0 M/T, Esemka Bima 1.2 M/T, Esemka Bima 1.3 M/T, Esemka Bima 1.3 L M/T, Esemka Bima 1.8 D M/T, Esemka Digdaya 2.0 M/T, Esemka Garuda 2.0 (4x4) M/T, dan Esemka Borneo 2.7 D.

Solo Manufaktur Kreasi juga mendaftarkan merek dan paten ESEMKA ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual. Ini untuk memastikan bahwa Esemka yang asli hanya diproduksi di Desa Demangan, Boyolali, Jawa Tengah.

(Citra Dara Vresti Trisna)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement