Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Studi Ungkap Gamer Xbox Lebih Toxic Dibanding Gamer PlayStation

Farah Azka Gazali , Jurnalis-Minggu, 06 September 2020 |18:05 WIB
Studi Ungkap Gamer Xbox Lebih <i>Toxic</i> Dibanding Gamer PlayStation
(Foto: EssentiallySports)
A
A
A

Secara keseluruhan, studi mengungkap terdapat 13 game yang dapat memicu sikap agresif, amarah dan kebencian dari pemain. Secara berurutan, ke-13 game ini meliputi: Battlefield, Call of Duty: Modern Warfare, FIFA, Animal Crossing, Grand Theft Auto Online, Minecraft, Fortnite, Super Smash Bros, Pokemon, MarioKart, The Sims, Angry Birds, dan Candy Crush Saga.

Secara keseluruhan, game anti-kekerasan justru mengambil posisi 13 besar sebagai game pemicu toxicity dan agresi pemain. Genre olahraga, simulasi, video game sandbox, petualangan, dan balapan justru lebih dari setengahnya. Dengan secara mengejutkan Animal Crossing yang terlihat damai dan penuh warna berada di atas Grand Theft Auto Online.

Baca juga: Sejarah Singkat Mengenai Perkembangan Komputer

Selain itu, dari hasil studi juga didapat fakta bahwa pria memiliki kecenderungan 13% lebih agresif daripada wanita saat bermain game. Sikap agresif ini paling menonjol terlihat dari agresi fisik, dengan 55% pria lebih memungkinkan untuk merusak perangkat dibandingkan wanita.

Adapun untuk agresi, secara keseluruhan pemain cenderung bersikap agresif setelah bermain selama 11-20 jam. Namun saat pemain melewati masa 30 jam bermain, sikap ini cenderung mereda.

(Ahmad Luthfi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement