Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Perkenalkan Generasi Ke-10 Honda Accord, Sedan yang Dipakai di 150 Negara

Medikantyo , Jurnalis-Kamis, 18 Juli 2019 |16:40 WIB
Perkenalkan Generasi Ke-10 Honda Accord, Sedan yang Dipakai di 150 Negara
All New Honda Accord meluncur di GIIAS 2019. Foto: Medikantyo/Okezone
A
A
A

Bangku penumpang depan dilengkapi dengan 4 way power seat adjustment, sementara bangku belakang lebih lapang dengan tambahan legroom sebesar 48 mm dibanding model sebelumnya.

Selain itu baris kedua juga telah memiliki 2 prot USB Charger ventilasi AC yang terdapat di konsol tengah.

"Sukses dari edisi sebelumnya menjadi acuan bagi Honda untuk merancang teknologi pada mobil terbaru ini. Terobosan dalam hal teknologi dan desain sudah menjadikannya sebuah mobil legendaris," ujar Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor (HPM), Takehiro Watanabe.

Perlu diketahui model sedan milik pabrikan asal Jepang ini sudah meluncur sejak 1976 lalu. Mulai saat itu, Honda Accord mencatatkan penjualan sebanyak 22,6 juta unit di 150 negara seluruh dunia. Sementara untuk Indonesia, model ini hadir sejak 1978 silam dan mencatat penjualan sebanyak 80.628 unit. Sementara sekarang, All New Honda Accord dipasarkan di Tanah Air dengan harga Rp698 juta.

(Abu Sahma Pane)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement