Mempunyai hobi bernyanyi, tentunya dia ingin selalu update lagu-lagu terbaru yang sedang hits. Dari hal yang sangat dia banggakan itu, Maria merasa harus selalu mengasah kemampuan tarik suaranya untuk penampilannya diatas panggung. Selain itu, untuk memaksimalkan aksi panggungnya, Maria selalu ingin tampak anggun dengan gaya fashion dan make-up yang selalu update. Oleh karena itu, Maria selalu browsing hal-hal yang dia sukai dengan Opera Mini. Selain menghemat data, Opera Mini menyuguhkan berbagai macam newsfeed yang dibutuhkan oleh Maria untuk update segala hal yang disukainya.
Ahmad Abdul
Satu lagi Grand Finalis yang mampu mencuri perhatian juri dan penggemar Indonesian Idol adalah Ahmad Abdul. Pria kelahiran Kupang, 31 Mei 1990 ini telah lama menetap di Bali. Ada cerita unik di balik nama pria yang pernah menjadi vokalis band Nullify ini. Nama pria yang merupakan anak dari pasangan Abullah S. Beladjam dan Gama ini ternyata merupakan gabungan nama idola orangtuanya. Ahmad berasal dari Ahmad Albar dan Abdul diambil dari Paula Abdul.
Anak pertama dari tiga bersaudara yang besar di Denpasar ini sedari kecil memang bercita-cita ingin menjadi seorang penyanyi. Impian itu kini diwujudkannya dengan mengikuti Indonesian Idol. Tak sia-sia, Ahmad nampaknya mampu memukau para juri dengan suara merdunya. Ternyata tak hanya berbakat menyanyi, Abdul yang juga seorang desainer grafis ini juga bakat melukis. Dia bahkan pernah membuatkan sketsa untuk kelima juri yaitu Armand Maulana, Ari Lasso, Maia Estianty, Bunga Citra Lestari, dan Judika.
Mengidolakan Andien, Tompi, Vidi Aldiano, Judika, dan Rossa, Abdul bisa dibilang terinspirasi dari mereka. Kerennya lagi, Abdul ternyata juga banjir apresiasi dari musisi kelas dunia seperti Adam Levine, Kodaline, dan Calum Scott. Ketiganya bahkan mem-follow akun media sosial Abdul! Tak hanya itu, Kodaline malahan sudah mengajak Abdul untuk mengerjakan proyek bersama.