JAKARTA – Wuling BingouEV resmi meluncur di Tanah Air dengan bandrol harga yang terbilang tinggi, tanpa dorongan insentif dari pemerintah.
Kendaraan ramah lingkungan lingkungan mungil ini memiliki dua varian harga, yakni untuk tipe Longe Range atau berjarak 333 km dibanderol Rp358 juta. Sedangkan varian Premium Range atau dengan jarak tempuh 410 km dijual dengan harga Rp408 juta. Seluruh harga berstatus on the road (OTR) Jakarta.
Tentu soal harga bisa jadi catatan tersendiri, karena BingouEV termasuk mahal, di negara asalnya mobil listrik dengan nama Bingo ini dibanderol 59.800 yuan atau sekitar Rp130 jutaan.
BACA JUGA: