Tenggono juga menyampaikan bahwa sudah mengirimkan undangan kepada Esemka untuk meramaikan PEVS 2024. Namun, sejauh ini belum mendapat respon apa pun dari pihak terkait.
“Sejauh ini belum direspon. Tapi kami sudah undang. Kita sih nawarin ke semua (produsen). Mudah-mudahan ada (respon). Tapi tidak hanya itu, ada motor, mobil, kan ada yang baru,” ujar Project Manager PEVS 2024, Rudi MF.
Sebagai informasi, Persatuan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) kedatangan sejumlah anggota baru. Neta menjadi salah satu yang baru bergabung, dan dikatakan ada lima brand lagi yang akan diumumkan pada pameran PEVS 2024.
“Ada 5 brand baru yang akan hadir, diharapkan bisa lebih lah,” ucap Tenggono.
(Saliki Dwi Saputra )