Miliaran Ton Es Greenland Mencair, Bisa Bikin Amerika Serikat Tenggelam

Ahmad Muhajir, Jurnalis
Rabu 09 Februari 2022 10:45 WIB
Miliaran ton es Greenland mencair, bisa bikin AS tenggelam (Foto: Quartz)
Share :

JAKARTA - Kutub Utara memanas lebih cepat daripada tempat lain di planet ini, dan sudah membuat gunung es di Greenland mencair hingga miliaran ton. Ini bisa bikin Amerika Serikat (AS) tenggelam.

Diolah dari Live Science, Rabu (9/2/2022), peristiwa tersebut terungkap berdasarkan data satelit baru yang dikumpulkan oleh Polar Portal, kumpulan dari 4 lembaga penelitian pemerintah Denmark.

Greenland dinilai telah kehilangan lebih dari 5.100 miliar ton es dalam 20 tahun terakhir, atau kira-kira cukup untuk menenggelamkan seluruh AS dengan 0,5 meter air.

Para peneliti Polar Portal mengatakan, hilangnya es yang masif ini, telah berkontribusi pada 1,2 cm kenaikan permukaan laut global hanya dalam dua dekade.

Data yang disampaikan, merupakan hasil riset selama 20 tahun terakhir yang dimulai pada April 2002 hingga Agustus 2021.

Penelitiannya sendiri, didasarkan pada pengamatan yang diambil oleh armada satelit Gravity Recovery And Climate Experiment (GRACE), diluncurkan pada Maret 2002.

Satelit ini, mengukur perubahan gravitasi di seluruh dunia, yang mencerminkan bagaimana massa didistribusikan di sekitar planet dari waktu ke waktu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya