Tiga Operator Seluler Australia Dituntut karena Internet Lambat

Dyah Ratna Meta Novia, Jurnalis
Senin 09 Agustus 2021 16:30 WIB
Kesal internet lambat (Foto: Istock)
Share :

TERNYATA tiga operator seluler terbesar di Australia dituntut konsumen karena dituduh tidak memberikan kecepatan internet seperti yang dijanjikan.

Telstra Corp, Optus, dan TPG Telecom, dikutip dari Reuters, Senin, dituduh membuat klaim yang salah tentang kecepatan maksimum internet yang dijual.

 

Lembaga perlindungan konsumen Australian Competition and Consumer Commission (ACCC) menyatakan konsumen membayar paket berlangganan, namun, tidak mendapat kecepatan internet yang dijanjikan.

"Secara kolektif, ratusan ribu konsumen disesatkan oleh tiga penyedia internet besar ini," kata ketua ACCC Rod Sims.

ACCC menuntut penalti, yang tidak disebutkan besarannya.

Operator seluler menyatakan hal ini salah satunya disebabkan penyedia internet pita lebar (broadband) milik pemerintah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya