Pandangan politik Musk telah memicu gelombang protes terhadap Tesla di Amerika Serikat (AS) dan Eropa, yang menyebabkan penurunan penjualan. Selain itu, penghentian produksi untuk merombak pabrik guna membuat crossover Model Y yang didesain ulang secara global menyebabkan penurunan produksi dan penjualan pada kuartal pertama.
Para analis juga mengaitkan penurunan penjualan dengan para pelanggan yang menunggu versi yang lebih murah dari Model Y baru, kendaraan terlaris Tesla, untuk tersedia secara lebih luas.
(Rahman Asmardika)