Pada JFW 2025, Mazda Indonesia menargetkan dapat meraup lebih dari 100 surat pemesanan kendaraan (SPK).
"Pameran berlangsung dari hari ini sampai 27 Oktober. Target 120 SPK," ujar Pramita Sari, General Marketing and Communications PT Eurokars Indonesia, dalam kesempatan sama.
Untuk mengejar target SPK itu, Pramita mengungkap pihaknya menghadirkan sejumlah penawaran khusus kepada calon pembeli di JFW.
"Promo drive today pay next year. Itu kita ada kerja sama dengan salah satu leasing atau banking partner kita. Juga free interior coatingm ada fee bensin 1.000 liter," kata Pramita.
Selain itu, kendaraan dengan Vehicle Identification Number (VIN) 2024 juga ditawarkan secara khusus. Ada juga penawaran berlipat ganda untuk kendaraan dengan VIN 2023.
(Erha Aprili Ramadhoni)