One-Stop Hyundai mencakup informasi terkait kendaraan yang terdaftar di My Car, aktivasi EV Charger, keberadaan EV Charging Station terdekat yang bisa anda temukan, servis dan aksesoris, Hyundai Finance, book test drive, hingga tata cara melakukan pembelian mobil Hyundai.
Aplikasi myHyundai Indonesia juga memungkinkan pengguna mengintegrasikan akun Hyundai ONE ID miliknya. Pelanggan Hyundai bisa masuk ke aplikasi secara mudah dengan melakukan migrasi akun, baik itu dari aplikasi myHyundai Indonesia, Hyundai Bluelink, ataupun layanan Click to Buy.
Untuk mengikuti perkembangan terbaru seputar kampanye terkini dari Hyundai, pengguna bisa mengakses “What’s Going On?” yang menampilkan seluruh informasi dengan sederhana agar memudahkan pengguna dalam membacanya. Aplikasi myHyundai Indonesia pun memiliki fitur Daily Check-In dan juga Exclusive Benefits for You yang bisa diakses anggota myHyundai Indonesia.
Konsumen bisa mengunduh aplikasi myHyundai Indonesia gratis di Google Play Store dan App Store.
(Erha Aprili Ramadhoni)