Hyundai memaksimalkan platform E-GMP guna menciptakan konsep lounge di interior Seven Concept yang memberi pengguna kebebasan mengubah layout kabin sesuai kebutuhan.
Mobil konsep ini juga memiliki Vision Roof Display dan layar OLED panoramic.
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi mengenai dapur pacu serta kapasitas baterai dan jarak tempuh dari mobil konsep tersebut.
(Erha Aprili Ramadhoni)