Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Apple Akan Luncurkan iPhone Layar Lipat, Ini Perkiraan Rilisnya

Tangguh Yudha , Jurnalis-Selasa, 06 Februari 2024 |11:54 WIB
Apple Akan Luncurkan iPhone Layar Lipat, Ini Perkiraan Rilisnya
Foto: Reuters.
A
A
A

JAKARTA – Raksasa teknologi Apple dilaporkan akan meluncurkan iPhone layar lipat, yang selama ini banyak dinantikan. Namun, produk ini tampaknya belum akan dirilis dalam waktu dekat.

Dilansir The Elec, Apple berencana meluncurkan perangkat dengan layar lipat berukuran antara 7 inci dan 8 inci. Ponsel itu kemungkinan akan diluncurkan pada 2026 dan 2027, dan diklaim akan menjadi peluncuran yang bersejarah.

Mengingat layar lipat pada perangkat ini akan berukuran sekitar 7 inci hingga 8 inci, kemungkinan besar ini akan menjadi smartphone yang bakal menjadi pesaing utama Samsung Galaxy Flip Series.

Digadang-gadang smartphone layar lipat tersebut akan membawa layar OLED. Kabarnya LG Display dan Samsung Display akan menjadi pemasok dari layar perangkat tersebut.

Sayangnya belum banyak informasi yang bisa didapat terkait iPhone layar lipat. Dan perlu dicatat bahwa ini semua masih sebatas rumor semata. Sampai kini pihak Apple sendiri masih malu-malu mengungkapnya.

(Rahman Asmardika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement