JAKARTA - PT BYD Motor Indonesia resmi memperkenalkan 3 model mobil listrik, yaitu Dolphin, Atto 3, dan Seal. Meski belum mengungkapkan harga secara resmi, BYD Motor Indonesia mengklaim harga ketiga model tersebut terjangkau.
Untuk BYD Seal, sedan listrik mewah ini dihadirkan untuk memberikan persaingan pada Hyundai Ioniq 6 yang sudah mengaspal di Indonesia. Mobil listrik asal Korea Selatan itu dibanderol Rp1,2 miliar.
Sekadar informasi, kedua mobil listrik itu sama-sama berstatus CBU (Completely Built Up) alias diimpor utuh dari luar negeri. Meski memiliki teknologi serupa, BYD Seal disebut bakal dijual lebih murah dibandingkan Hyundai Ioniq 6.
“Kita harapannya seperti itu (di bawah Rp1 miliar),” kata Head of Product BYD Motor Indonesia, Bobby Bharata di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Senin (5/2/2024).
Namun, Bobby belum mau memberikan bocoran harganya. Ia menegaskan, pihaknya mengutamakan teknologi dan performa luar biasa untuk BYD Seal.
“Yes, kita dari BYD kita harus mengedepankan teknologinya ya, termasuk pemakaiannya. So far kita masih berjalan mall to mall exhibition, pararel start dari start launching di Taman Mini, sampai minggu depan masih ada. Sebelum IIMS-lah kita masih mall to mall,” ujarnya.
BYD Seal memiliki tiga varian dengan dua powertrain, untuk Premium dan Performance dibekali baterai lithium ferro phosphate (LFP) berkapasitas 82,56 kWh. Berdasarkan uji coba NEDC jarak tempuh Premium diklaim mencapai 650 km dan Performance 580 km.