 
                JAKARTA - Jika bepergian jarak jauh memang sangat nyaman menggunakan bus. Anda dapat menikmati perjalanan dengan hanya duduk dalam kursi yang tegak sepanjang hari.
Namun, ternyata duduk sepanjang perjalanan dapat menjadi pengalaman yang kurang nyaman bagi penumpang karena bisa mengalami pegal dan kaki terasa kram.
Oleh karena itu, beberapa Perusahaan Otobus (PO) mulai meningkatkan kualitas layanan bus dengan memperkenalkan konsep sleeper bus.
Beberapa sleeper bus pilihan terbaik di Indonesia memberikan pengalaman bagi para penggemar bus. Dengan fasilitas, kelengkapan, dan tampilannya, bus-bus ini menjadi pilihan yang sangat menarik dibandingkan bus konvensional.
Sleeper bus, sesuai dengan namanya, menawarkan kenyamanan optimal bagi penumpang. Memungkinkan penumpang untuk beristirahat dengan nyaman selama perjalanan.
Beberapa PO di Indonesia telah menetapkan standar tinggi dengan menyediakan sleeper bus mewah.
Lantas, apa saja beberapa PO Bus di Indonesia yang memiliki sleeper mewah? Dilansir dari berbagai sumber, Rabu (24/1/2024), berikut 5 PO bus yang punya sleeper mewah :
1. Tami Jaya
PO Tami Jaya menawarkan layanan sleeper bus dengan armada Suites Class. Dengan tipe bus double decker dan kapasitas 21 seats atas bawah, fasilitas yang ditawarkan mencakup reclining seat, AC, bantal, selimut, personal audio video, USB charging, mini bar, hingga free snacks. Tami Jaya Suites Class saat ini melayani rute Jogja-Denpasar dengan harga tiket sekitar Rp550.000.
2. Agra Mas
Perusahaan otobus Agra Mas juga menyediakan sleeper bus dengan armada Suites Class. Dengan bus double decker dan kapasitas total 22 penumpang, fasilitas Suites Class meliputi reclining seats, AC, tirai, selimut, bantal, sendal, tempat sepatu, cup holder, USB port, TV, snacks, air mineral, dispenser air, 1x servis makan, hingga toilet.
Trayek yang ditawarkan meliputi Poris-Malang, Bogor-Malang, dan Purwantoro-Ciledug. Harga tiket Suites Agra Mas berkisar sekitar Rp 500.000-an.